Sabtu, 23 Maret 2013

Tips Merawat Sandal Payet

Temen-temen mungkin pernah dibelikan mama sandal payet, bagus sih... tapi kalo tidak dirawat cepat rusak.
Berikut ada Tips cara merawat Sandal Payet, baca ya...

Pada dasarnya secara alami lapisan perak bisa beroksidasi (berubah warna) terhadap zat kimia yang bersifat asam, diantaranya sabun deterjen yang keras, bleach atau cairan pemutih, keringat dan minyak. Sinar matahari langsung bisa membuat warna lebih cepat pudar.
Untuk itu kita harus merawatnya dengan baik :
Caranya :
1. Selesai dipakai lap sandal payet dengan kain halus. Jika kotoran/debu sudah tebal susah dibersihkan. Jadi lebih baik di lap setelah dipakai. Tapi terlalu keras membersihkan juga tidak baik karena akan mempercepat hilangnya warna pada payet.
2. Simpan di rak sepatu, jangan ditumpuk dengan sandal/sepatu lainnya karena akan merusak payetnya.
3. Jangan dicuci dengan detergen/sabun.
Semoga Bermanfaat....^_^
dikutip dari Http://tokopermatabunda.blogspot.com